Sidang Umum Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sejarah 2018

Telah berlangsung sidang umum Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sejarah 2018 yang dilaksanakan pada hari sabtu-Minggu, 12 & 13 januari 2019 yang bertempat di ruang Cut Nyak Dien, FIS UNY. Acara berlangsung dengan lancar dan ramai, acara ini dihadiri juga oleh Bapak-Ibu Dosen, mahasiswa Pendidikan sejarah dari berbagai tingkat serta Alumni Pendidikan sejarah. Sidang Umum ini bertujuan untuk melaporkan pertanggungjawaban kegiatan HMPS selama satu periode dan juga mendemisionerkan pengurus peridoe 2018.
Acara dimulai dari pukul 08.00 WIB dengan beberapa sambutan dari ketua Panitia, ketua HMPS 2018, Drs Muhammad  Nur Rokhman selaku wakil Dekan 3, dan kemudian dibuka oleh Dr Dyah Kumalasari selaku Kaprodi Pendidikan Sejarah. Acara kemudian dilanjutkan dengan laporan pertanggungjawaban yang disampaikan oleh segenap Pengurus Inti dan pengurus Harian dari HMPS. Kemudian acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Sesi pertanyaan berlangsung dengan antusias. Kemudian acara di hari kedua dilanjutkan dengan penilaian kepengurusan, pendimisioneran pengurus HMPS periode 2018 dan juga penyerahan jabatan ketua HMPS ke Agung Bahroni untuk HMPS periode 2019. Ketukan palu 3 kali menandakan bahwa Sidang Umum HMPS telah berakhir. Berbagai evaluasi dan rekomendasi telah dihasilkan dari acara Sidang Umum ini, semoga HMPS kedepan selalu menjadi lebih baik. (yoga)